Hari ini
(27/10) anak-anak akan menyaksikan
penyembelihan hewan qurban, seekor sapi. Sapi ini adalah hasil dari sumbangan
anak-anak dan guru-guru SD Negeri 1 Sokanandi, dan dimaksudkan sebagai latihan untuk
berkurban. Dagingnya sendiri akan dibagikan kepada siswa yang kurang mampu dan masyarakat yang berhak menerimanya. Inti dari kegiatan berkurban adalah kerelaan kita untuk
berkorban karena perintah Allah S.W.T. Bahwa segala sesuatu membutuhkan
pengorbanan untuk meraihnya.
Sebagaimana yang dicontohkan Nabi Ibrahim A.S. yang bahkan rela menyembelih anaknya sendiri Nabi Ismail karena itu adalah perintah-Nya. Walaupun pada akhirnya digantikan oleh seekor domba, karena Allah hendak menguji Nabi Ibrahim.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar