Mushola
dan Kantor UPT. Dindikpora Kecamatan Banjarnegara yang baru saja direhab dengan
dana swadaya keluarga besar di lingkungan UPT tersebut, Sabtu 5 Januari 2013
diresmikan penggunaannya oleh Bupati Banjarnegara H. Sutejo Slamet Utomo.
Peresmian
ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Bupati H. Sutejo Slamet Utomo yang
kemudian diserahkan kepada Kepala UPT. Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga
Kecamatan Banjarnegara Trisno.
Kepala
UPT. Dindikpora Kecamatan Banjarnegara Trisno mengatakan, aula kantor tersebut
sangat dibutuhkan mengingat ruangan tersebut bisa berfungsi ganda, yaitu
sebagai ruang rapat dan kegiatan siswa serta kegiatan kantor lainnya.
Hadir
pula dalam kesempatan tersebut Wakil Bupati Banjarnegara H. Hadi Supeno yang
antara lain mengharapkan agar budaya lokal terus diberikan kepada siswa,
sehingga siswa tidak lupa dengan budayanya sendiri.
Meski
ada bahasa Inggris sebagai pendukung kemampuan siswa, namun saya minta jangan
sampai bahasa lokal atau bahasa daerah ditinggalkan. Siswa juga mulai dikenalkan
dengan potensi budaya lokal seperti batik gumelem serta budaya lokal lainnya.
Diharapkan juga, agar siswa di berikan
pengetahuan tentang potensi wisata di Banjarnegara. Jangan sampai anak-anak
kita lebih mengenal tempat wisata di luar daerah tapi tidak mengenal potensi
wisata yang dimiliki daerah sendiri. (s.bag)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar